DAFTAR ISI
Indonesia masyarakat kenal sebagai salah satu negara yang kaya akan keindahan alam dan juga kekayaan budaya. Salah satu warisan budaya yang menjadi kebanggan yaitu seni kerajinan marmer, khususnya dari Tulungagung. Pengrajin marmer Tulungagung sudah lama masyarakat kenal sebagai para maestro dalam menciptakan seni dari bahan marmer yang indah. Sudah ada puluhan jenis kerajinan yang team kami produksi dengan harga yang beragam.
Salah satu produk unggulan kami yang menggabungkan keindahan seni dan juga fungsi praktis yaitu model patok nisan. Produk ini bukan hanya sebagai tanda penghormatan bagi orang yang sudah meninggal, tetapi juga sebagai karya seni yang mencerminkan keunggulan dalam berbagai aspek. Kerajinan nisan ini umumnya masyarakat muslim dan non muslim gunakan. Untuk penggunaannya bisa langsung diletakkan pada tanah ataupun pada bagian kijingan makam.
Model Patok Nisan Marmer Murah dengan Desain Baru
Spesifikasi ukuran :
Lebar : 30 cm
Tinggi : 60 cm
Baca juga : Harga Batu Nisan Marmer Model Bubutan Ukuran Custom Murah
Kerajinan ini kami produksi menggunakan bahan batu alam berupa marmer. Bahan ini kami gunakan karena memang memiliki berbagai macam kelebihan. Beberapa kelebihan bahan ini yaitu kuat, awet, tahan terhadap segala cuaca dan lain sebagainya. Kemudian kerajinan ini juga bisa kami produksi menggunakan bahan lain seperti onyx ataupun granit. Tentunya setiap bahan ini memiliki kelebihan dan juga keunggulan tersendiri.
Model patok nisan ini menonjolkan keindahan alami marmer dengan sentuhan seni yang indah. Permukaan yang halus dan juga warna alami marmer memberikan kesan yang anggun dan tulus. Pengrajin marmer Tulungagung memiliki keahlian tinggi sehingga mampu menciptakan pola ukiran yang detail, menambahkan nuansa artistik pada patok nisan tersebut. Keindahan dan juga keunikan setiap patok nisan menjadi penghormatan yang abadi bagi kenangan orang yang sudah berpulang.
Model Patok Nisan Batu Marmer
Jenis kerajinan ini hadir dalam berbagai ukuran yang bisa menyesuaikan dengan kebutuhan keluarga yang sedang berduka. Untuk ukuran yang saya jelaskan tersebut merupakan ukuran standart. Meskipun begitu anda juga bisa request ukuran lebih besar ataupun lebih kecil. Harga dari kerajinan ini pun juga bervariasi, tergantung dengan ukuran dan juga bahan marmer yang anda pilih. Meskipun berkelas tinggi, harga kerajinan ini sebanding dengan nilai emosional dan keindahannya.
Proses pembuatan model patok nisan ini melibatkan ketelitian dan juga keahlian tinggi dari para pengrajin marmer Tulungagung. Setiap model nisan pengrajin pahat dengan seksama, dengan fokus pada detail dan juga desain yang menggambarkan identitas dan juga ciri khas individu yang dihormati. Proses ini mencakup seleksi batu marmer yang berkualitas tinggi, pemahatan tangan yang cermat hingga tahap akhir finishing yang memastikan nisan ini memiliki kilau dan juga permukaan yang sempurna.
Model Patok Nisan Custom
Model patok nisan marmer ini memiliki kegunaan yang mendalam dalam budaya dan juga tradisi. Selain sebagai tanda penghormatan bagi yang sudah meninggal, kerajinan ini juga mencerminkan penghargaan dan rasa cinta terakhir. Bagi keluarga yang ditinggalkan, kerajinan ini menjadi lambang kenangan dan penghormatan. Keindahan patok nisan juga memperkuat makna dan nilai spiritual dalam upacara pemakaman ataupun peringatan.
Para pengrajin marmer Tulungagung menciptakan berbagai jenis model patok nisan marmer untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan juga preferensi. Terdapat patok nisan dengan ukiran yang kompleks dan juga penuh dengan detail, menciptakan nuansa yang lebih dalam dan juga khusyuk. Sementara itu, ada juga model yang lebih sederhana dan juga minimalis namun tetap mengekspresikan keindahan dan juga penghormatan. Setiap jenis patok nisan ini memberikan pilihan kepada keluarga untuk memilih yang sesuai dengan cita rasa dan nilai-nilai yang diwakili.
Kerajinan Model Patok Nisan
Pembuatan tulisan pada kerajinan ini kami menggunakan teknik pahat manual. Tujuannya supaya tulisan tersebut bisa tahan dalam waktu lama. Kemudian mengenai warna cat akan menyesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan customer. Biasanya kami menggunakan warna emas, hitam dan juga putih.
Baca juga : Model Nisan Buku Granit Mewah dan Minimalis
Kami siap mengirim kerajinan ini ke seluruh wilayah Indonesia dengan jaminan barang aman sampai anda terima. Jika memang terjadi kerusakan ketika pengiriman maka team kami yang akan bertanggung jawab. Packing yang kami lakukan juga pastinya aman sesuai dengan standart yang ada. Biasanya kami menggunakan packing kayu, kardus, triplek dan juga sterofoam.
Design Mewah Meja Makan Marmer Tulungagung Asli UD. Bintang Antik Sejahtera merupakan layanan marmer online terdepan, terlengkap dan terpercaya yang menyediakan berbagai jenis kerajinan dari bahan batu alam. Batu alam yang kami gunakan juga beragam, yaitu mulai dari batu marmer,... selengkapnya
DAFTAR ISI1 Design Terbaru Patung Malaikat Marmer Tulungagung Mewah1.1 Baca juga : Contoh Kerajinan Patung Batu Marmer dengan Berbagai Macam Model dan Ukuran1.2 Bahan Produksi Patung Batu Alam1.3 Harga dan Waktu Pembuatan Design Terbaru Patung Malaikat Marmer Tulungagung Mewah Tulungagung,... selengkapnya
Contoh Design Papan Nama Meja Marmer Mewah Marmer Tulungagung merupakan pusat layanan marmer online terdepan, terlengkap dan terpercaya yang ada di Tulungagung. Kami memproduksi berbagai jenis kerajinan dari bahan marmer berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. Untuk memproduksi kerajinan kami menggunakan... selengkapnya
Belum ada komentar